Free Image Hosting

Selasa, 13 April 2010

MA Darut Taqwa panen prestasi di Islamic Festival SMA Negeri 3 Semarang




Madrasah Aliyah Darut Taqwa Semarang kali ini benar-benar mampu membuktikan dirinya bersaing pada Islamic Festival (IFest) 2010 yang diselenggarakan oleh Rohis SMA Negeri 3 Semarang pada hari Minggu 11 April 2010 di halaman Balai Kota Semarang. Dalam event yang diikuti utusan dari berbagai SMA/SMK/MA baik negeri maupun swasta se-kota Semarang tersebut Darut Taqwa mendulang 3 trophy sekaligus dari 4 jenis lomba yakni Lomba Rebana (diwakili tim Al-Habsyi) sebagai juara II, Nasyid (diwakili Al-Badar)mengantarkan pada juara III dan Cerpen dengan judul "si Ujang dan Kentrungnya" oleh M. Zaenal Abidin menduduki juara III pula, sedangkan Lomba Puisi yang diwakili Yenni Rofiana dan M. Zaenal Abidin ,MA Darut Taqwa harus mengakui keunggulan para peserta dari sekolah lainnya.

Jumat, 29 Januari 2010

MA Darut Taqwa Semarang terakreditasi B

No.

Sekolah/Madrasah

Nomor Statistik Sekolah

Nilai Akreditasi

Peringkat Akreditasi

Tanggal Penetapan

1

MA Al Asror Gunung Pati Smg

312337402278

78

B

11/Nov/2009

2

MA Azzuhdi Semarang

312337415502

69

C

11/Nov/2009

3

MA Darut Taqwa Semarang

312337403300

75

B

11/Nov/2009

4

MA Futuhiyyah Kudu Semarang

312337404464

71

B

11/Nov/2009

5

MA Hidayatus Syubban Semarang

312337404003

81

B

11/Nov/2009

6

MA Uswatun Khasanah Semarang

312337416322

65

C

11/Nov/2009

7

MA Negeri 1 Semarang


92

A

11/Nov/2009

8

MA Negeri 2 Semarang


86,19

A

11/Nov/2009

9

MA Al Manar Tengaran

312332202200

78

B

11/Nov/2009

10

MA Darul Ma'arif Pringapus

312332213204

67

C

11/Nov/2009

11

MA Negeri Suruh

311332204202

91

A

11/Nov/2009

12

MA. Al Islam Susukan

312332203004

64

C

11/Nov/2009

13

MA Al Irsyad Tengaran

312332202370

80

B

11/Nov/2009

14

MA Al Bidayah Semarang

312332210203

79

B

11/Nov/2009

Selasa, 17 November 2009

Darut Taqwa jadi sang juara senam santri

Darut Taqwa Semarang mewakili kota Semarang dalam lomba senam santri yang dipertandingkan dalam POSPEDA (Pekan Olah Raga dan Seni Pondok Pesantren Daerah) tingkat provinsi Jawa Tengah tahun 2009 yang diselenggarakan 16 - 20 November 2009.
Anggota tim senam santri yang seluruhnya adalah siswa dan siswi MA dan MTs Darut Taqwa Semarang berhasil menyabet medali emas untuk tim putra, sedangkan tim putri masih harus puas menduduki juara ke 2.
Sementara itu wakil kota Semarang untuk lomba puisi mutiara Alquran Zainal Abidin dari MA Darut Taqwa kelas XII IPA juga harus menerima keputusan dewan juri untuk duduk sebagai juara ketiga. Namun demikian adalah suatu kebanggaan pada dirinya berhasil menyisihkan sekitar 28 peserta lainnya.
Mereka yang berhasil mengharumkan nama kota Semarang untuk tim senam santri antara lain :

Tim Senam putra :

1. Sujiwo kelas XII IPA
2. Lutfi Hakim kelas XII IPA
3. Agus Safari kelas XII IPA
4. Masroni kelas XI IPA
5. M. Halim kelas XI IPA
6. Syamsul Ma'arif kelas IX MTs
7. M. Lutfi kelas IX MTs


Tim Senam putri :

1. Umroh Faiqoh kelas XI IPS
2. Nur Rochmah kelas XI IPS
3. Wahyu Setyawati kelas XI IPA
4. Maudhotun Dzikriyah kelas XI IPS
5. Siti Maghfiroh kelas XI IPA
6. Ima Ma'rifah kelas X A
7. Irma Susilowati kelas X A


Kepala MA Darut Taqwa Semarang Dra. Zuhrotun ketika dikonfirmasi menyatakan bahwa beliau merasa bangga dengan prestasi siswa-siswinya dan mengharap supaya lebih ditingkatkan di masa yang akan datang.Beliau juga berpesan supaya anak-anak tidak menyombongkan diri karena prestasi itu justru harus lebih bersyukur atas rahmat dan karunia dari Allah SWT.
Berikut hasil liputan gambarnya (untuk memperbesar gambar, klik kanan lalu open link in new tab/window)




latihan sebelum bertanding... semangat yuk! santri sehat, santri kuat...!!


Ibu Kepala MA DT dan Pak Asrori bersama tim senam putra


bersama para suporter dari MA dan MTs DT;
Mr. aziscantung berada di tengah



bisa jadi pemecah rekor berdiri dengan satu kaki terlama di dunia niee...........wkwkwkwkkkk



Trio kwek-kwek.....







ngebet pengin foto bareng tim merah putih: Kabupaten Semarang punya niiee......
kali ini mereka jadi juara 1 senam putri, selamat ya pren........
insyaAllah ketemu di tingkat nasional


lirikan matanya.....hmmmmm
tukang ojek nyasar.......mo kmana Non?
kaciaan bangetz dech...nawarin eh,... dicuekin ma ketiga ceweq abiz

mari pulang, marilah pulang...bersama-sama....


upacara pembukaan POSPEDA 2009 di GOR Jatidiri Semarang




BRAVO DARUT TAQWA SEMARANG !!!